Bhabinkamtibmas Polsek Pamboang Kawal Langsung Pemilihan Kepala Dusun Pesapoang Tengah, Pastikan Proses Aman dan Lancar
Polres Majene – Demi menjaga situasi tetap aman dan kondusif, Bhabinkamtibmas Polsek Pamboang Aiptu Simon Lensis T melaksanakan pengamanan dan pemantauan langsung jalannya proses pemilihan Kepala Dusun Pesapoang Tengah, yang digelar di Masjid Dusun Pesapoang Tengah, Desa Adolang, Kecamatan Pamboang, pada Senin malam (10/11/2025).
Kegiatan pemilihan yang berlangsung secara demokratis
tersebut diikuti oleh dua calon kepala dusun,
masing-masing Haryadi (28) dan Sunarju (48). Setelah melalui proses
pemungutan dan penghitungan suara, hasil akhir menunjukkan bahwa Sunarju berhasil
memperoleh suara terbanyak dan dinyatakan sebagai pemenang
dalam pemilihan tersebut.
Dalam kegiatan tersebut, Aiptu Simon Lensis
T turut berkoordinasi dengan panitia pemilihan dan aparat desa
untuk memastikan seluruh rangkaian kegiatan berjalan tertib, aman, dan sesuai
prosedur.
Kehadiran Bhabinkamtibmas di lokasi juga menjadi bentuk
nyata komitmen Polri dalam memberikan rasa aman dan menumbuhkan kepercayaan
masyarakat terhadap proses demokrasi di tingkat desa.
Menurut Aiptu Simon,
pengamanan ini merupakan bagian dari tugas rutin Polri dalam mengawal setiap
kegiatan masyarakat agar berjalan tanpa gangguan.
“Kami dari Polsek Pamboang
selalu hadir dalam kegiatan masyarakat, terutama yang berpotensi menimbulkan
keramaian. Tujuannya agar situasi tetap kondusif dan semua pihak dapat menerima
hasil pemilihan dengan lapang dada,” ujar Aiptu Simon.
Sementara itu, Kepala Desa
Adolang menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada pihak kepolisian,
khususnya Polsek Pamboang, atas dukungan dan pengamanan yang diberikan selama
proses pemilihan berlangsung.
“Dengan kehadiran
Bhabinkamtibmas, masyarakat merasa lebih tenang. Proses pemilihan berjalan
tertib, dan hasilnya bisa diterima dengan baik oleh semua pihak,” tuturnya.
Secara keseluruhan, pelaksanaan pemilihan Kepala Dusun Pesapoang
Tengah berlangsung aman, lancar, dan tertib, tanpa ada
gangguan keamanan yang berarti.
Kegiatan ini menjadi contoh sukses pelaksanaan demokrasi
tingkat dusun dengan pengawasan aktif dari aparat kepolisian demi menjaga
stabilitas kamtibmas di wilayah hukum Polsek Pamboang.