post-image

Cerita Pengamanan Idul Fitri 1444 H, Di Wilayah Hukum Polres Majene

Polres Majene - Jika Hari Raya Idul Fitri tahun sebelumnya bisa dilakukan serentak atau bersamaan di tanah Air Tercinta, kali ini ceritanya berbeda dimana ada dua waktu pelaksanaan hari raya ID.
Hari ini, Jumat (21/4/23) perayaan hari raya idul fitri diselenggarakan oleh pihak Muhammadiya dengan metode Hisab (perhitungan) bulan yang dilaksanakan di Stadion Prasamya pagi tadi.
Selanjutnya perayaan hari raya Idul Fitri besok akan dilaksanakan oleh pihak Pemerintah dengan metode rukyatul hilal (melihat) bulan.
Kendatipun demikian, hal tersebut tidaklah menjadi persoalan ditengah masyarakat dan sudah dimaklumi sejak dulu.
Sementara itu, pihak Kepolisian tetap setia memberikan pengamanan pada perayaan hari raya idul fitri 1444 H.
Terlihat di stadion prasamya mandar Majene, para personel sibuk mengatur dan mengamankan kegiatan perayaan hari raya. Meski perayaan hari ID kali ini berbeda suasana hari raya idul fitri tetap meriah, pecah penuh dengan kebahagian.
Usai sholat ID masing-masing jamaah kembali rumah masing-masing, sementara para petugas (Polri) tetap melakukan pengecekan memastikan kondisi betul aman dan terkendali.
Ditempat berbeda, Kapolres Majene AKBP Toni Sugadri turut mengungkapkan kebahagiannya. Semoga apa yang kita lakukan menjadi ladang pahala, selamat hari raya idul fitri 1444 H Takabbalalahu Minna Waminkum (Semoga Allah menerima amalanku dan amalanmu)," tutup Kapolres.
Humas Polres Majene