
Jaga Kondusifitas Kota, Satuan Samapta Polres Majene Gelar Patroli Jalan Kaki
Polres Majene – Untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, Satuan Samapta Polres Majene melaksanakan patroli jalan kaki di sejumlah titik rawan di wilayah Kota Majene pada Senin (17/2/25)
Patroli ini menyasar lokasi-lokasi
strategis seperti pasar dan pusat perbelanjaan yang berpotensi menjadi tempat
terjadinya tindak kriminalitas.
Dalam kegiatan patroli tersebut,
personel Samapta tidak hanya melakukan pemantauan, tetapi juga berinteraksi
langsung dengan masyarakat. Mereka mengimbau warga agar selalu waspada dan
segera melaporkan jika menemukan tindakan mencurigakan atau aksi kejahatan ke
kantor polisi terdekat.
Aiptu Awaluddin, yang memimpin
patroli ini, menjelaskan bahwa langkah tersebut merupakan upaya preventif guna
mengantisipasi potensi gangguan keamanan di wilayah Majene.
"Kami rutin melakukan patroli
sebagai bentuk pencegahan terhadap tindak kriminalitas. Selain itu, ini juga
menjadi cara kami untuk lebih dekat dengan masyarakat, sehingga mereka merasa
aman dan nyaman dalam beraktivitas,"
ujar Aiptu Awaluddin.
Kegiatan patroli ini mendapat
apresiasi dari masyarakat, terutama para pedagang dan pengunjung pasar yang
merasa lebih tenang dengan kehadiran polisi di lingkungan mereka.
Diharapkan dengan adanya patroli
rutin ini, situasi Kamtibmas di Kota Majene tetap kondusif, terutama menjelang
tahapan penting dalam agenda Pilkada 2024.