post-image

Kabag Ops Polres Majene Tegaskan Nertalitas Seluruh Personil Pada Pemilu 2024

Menjelang puncak pemilihan suara dalam Pemilu 2024, Kabag Ops Polres Majene, AKP Suparman dengan tegas, menekankan pentingnya netralitas seluruh personel Polres Majene. Instruksi ini disampaikan langsung kepada personel Polres Majene di lapangan Mapolres Majene, Kamis (25/1/24).
Dalam pengarahan tersebut, Kabag Ops Polres Majene menegaskan bahwa netralitas merupakan prinsip utama yang harus dipegang teguh oleh setiap anggota kepolisian dalam menghadapi kontestasi demokrasi. Menjadi instrumen kontrol sosial yang objektif dan adil, personel diingatkan untuk tidak memihak kepada salah satu pasangan calon atau partai politik manapun.
"Kita sebagai penegak hukum dan pelindung masyarakat harus menjaga netralitas. Tidak boleh ada personel yang terlibat dalam kegiatan politik praktis atau berpihak kepada pasangan calon atau partai politik tertentu," ujar Kabag Ops Polres Majene dengan tegas.
Instruksi tersebut sebagai upaya pencegahan agar pelaksanaan Pemilu 2024 berjalan dengan lancar, adil, dan transparan. Dengan menegaskan netralitas, diharapkan setiap personel dapat memastikan bahwa tugas-tugas kepolisian dilaksanakan tanpa kecenderungan politik dan sesuai dengan prinsip-prinsip integritas.
Selain itu, Kabag Ops Polres Majene juga mengingatkan bahwa setiap anggota Polres Majene harus senantiasa menjadi contoh yang baik di mata masyarakat. Dengan mempertahankan netralitas, personel diharapkan dapat menjaga kepercayaan masyarakat terhadap institusi kepolisian.
Peningkatan kesadaran netralitas ini diharapkan dapat menjadi landasan kuat dalam menjaga keutuhan dan keadilan proses demokrasi. Sebagai bagian dari upaya penyelenggaraan Pemilu yang bermartabat, netralitas personel Polres Majene menjadi kunci utama untuk menciptakan proses pemilihan yang aman, damai, dan dapat dipercaya.