Kanit Dikyasa Polres Majene Sosialisasi Tertib Berkendara dan Patuh Prokes Lewat Radio
Polres Majene - Berlaku sejak
tanggal 15 November 2021, pelaksanaan operasi Zebra Marano Polres Majene
langsung eksis memberikan sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat sebagai
upaya mewujudkan kamseltibcarlantas dan patuh prokes guna percepatan penanganan
Covid-19.
Kanit Dikyasa Satuan Lantas Polres
Majene Bripka Ishak bahkan melakukan sosialisasi dan edukasi tertib berkendara
dan patuh prokes lewat siaran radio Mammis, Selasa (16/11/21).
Dalam kesempatan tersebut, Bripka
Ishak menyampaikan Kepolisian Republik Indonesia 14 hari kedepan akan menggelar
operasi Zebra Marano berlaku tanggal 15 -28 November 2021.
Untuk itu, pihaknya meminta
seluruh lapisan masyarakat khususnya yang memiliki kendaraan tetap mematuhi
aturan lalu lintas dan tetap mengutamakan keselamatan di jalan sebagai
kebutuhan utama.
"Kenakan helm SNI saat
berkendara dan patuhi rambu rambu lalu lintas sebagai sinergitas bersama dalam
upaya mengurangi angka kecelakaan dan sebagai mewujudukan slogan "Majene
Manuju Tertib".
Sementara terkait penanganan
Covid-19, pihaknya juga menghimbau masyarakat untuk tetap mematuhi protokol
kesehatan dan terpenting bersedia di vaksin.
Mengakhiri kesempatannya, pihaknya
berharap pelaksanaan operasi ini akan berdampak positif ditengah masyarakat
yang ditandai dengan peningkatan kepatuhan berkendara dan tertib protokol
kesehatan.
"Patuh itu tidak hanya saat
ops zebra berlangsung saja, tapi patuh itu taat berlalu lintas setiap
saat," tandasnya.
Humas Polres Majene