
Kapolsek Malunda Bersama Unsur Tripika Ikuti Panen Raya Jagung Serentak dari Mabes Polri Secara Virtual
Polres Majene – Kapolsek Malunda, Iptu Muh. Irwan, bersama unsur tripika mengikuti Zoom Meeting Panen Raya Jagung Serentak secara virtual yang digelar oleh Mabes Polri.
Kegiatan tersebut berlangsung di
sebuah kebun jagung yang terletak di Lingkungan Banua, Kelurahan Malunda,
Kecamatan Malunda, Kabupaten Majene, pada Rabu (26/2/2025).
Turut hadir dalam kegiatan ini
perwakilan dari Camat Malunda, anggota Koramil Malunda, Kanit Binmas Polsek
Malunda, penyuluh pertanian, serta para petani jagung setempat. Kegiatan ini
merupakan bagian dari program pemerintah pusat dalam rangka memperkuat
ketahanan pangan di sektor komoditas jagung.
Kapolsek Malunda, Iptu Muh. Irwan,
saat dikonfirmasi menyampaikan bahwa program ini merupakan bentuk keseriusan
pemerintah dari tingkat pusat hingga ke daerah dalam mengembangkan sektor
pertanian, khususnya jagung.
“Kegiatan ini adalah bagian dari
program pemerintah pusat terkait ketahanan pangan di sektor komoditas jagung.
Ini membuktikan bahwa pemerintah, baik di tingkat pusat maupun kecamatan,
serius dalam upaya peningkatan produksi jagung sebagai salah satu komoditas
andalan guna menunjang ketahanan pangan nasional,” ujar Kapolsek.
Lebih lanjut, ia menegaskan bahwa
seluruh elemen pemerintah di tingkat kecamatan, termasuk Polsek, Koramil,
penyuluh pertanian, dan masyarakat setempat, secara bersama-sama berupaya
menjadikan jagung sebagai komoditas unggulan.
Setelah pelaksanaan Zoom Meeting,
seluruh peserta yang hadir melanjutkan kegiatan dengan melakukan peninjauan
langsung ke area kebun
jagung. Berdasarkan hasil pemantauan, tanaman jagung yang ada di lokasi
tersebut diperkirakan akan segera memasuki masa panen raya dalam waktu dekat.
Dengan adanya kegiatan ini,
diharapkan sinergi antara pemerintah, aparat keamanan, dan masyarakat dalam
mendukung program ketahanan pangan dapat terus terjalin dengan baik demi
meningkatkan kesejahteraan para petani dan ketahanan pangan nasional.