Kasat Binmas Polres Majene Hadiri Pembukaan Pelatihan Satpam Gada Pratama, Tekankan Peran Pam Swakarsa Jelang Nataru
Polres Majene - Kepala Satuan Pembinaan Masyarakat (Kasat Binmas) Polres Majene, Iptu Muh. Irwan, menghadiri pembukaan Pelatihan Satuan Pengamanan (Satpam) Kualifikasi Gada Pratama Angkatan CXII Polda Sulbar Tahun 2025 yang diselenggarakan oleh PT Trisula Bangkit Bersama, bertempat di Penginapan Zikra, Kelurahan Baru, Kecamatan Banggae, Kabupaten Majene, pada Rabu (24/12/25).
Kegiatan pelatihan ini
menjadi bagian dari upaya peningkatan kualitas dan profesionalisme Satuan
Pengamanan sebagai unsur Pengamanan Swakarsa yang memiliki
peran strategis dalam membantu tugas kepolisian, khususnya dalam menjaga
keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di lingkungan kerja
masing-masing.
Dalam sambutannya, Iptu Muh.
Irwan menegaskan bahwa Satpam merupakan mitra Polri yang berada di garda
terdepan dalam menciptakan rasa aman di tengah masyarakat. Oleh karena itu,
pelatihan Gada Pratama menjadi fondasi penting dalam membentuk sikap,
pengetahuan, dan keterampilan Satpam yang profesional, berintegritas, serta
memahami tugas dan tanggung jawabnya sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
Pada kesempatan tersebut,
Kasat Binmas Polres Majene juga memberikan pembinaan dan penyuluhan kepada
seluruh peserta pelatihan. Ia menekankan pentingnya peningkatan kemampuan dasar
Satpam, mulai dari pemahaman hukum, etika profesi, hingga kemampuan deteksi
dini terhadap potensi gangguan kamtibmas.
Selain itu, ia mengajak para peserta untuk terus menjalin
komunikasi yang baik dengan pihak kepolisian guna mendukung terciptanya situasi
keamanan yang kondusif.
Lebih lanjut, Iptu Muh.
Irwan menyoroti peran strategis Satpam dalam mendukung pengamanan Natal dan Tahun
Baru (Nataru). Menurutnya, momen tersebut memiliki potensi
kerawanan yang cukup tinggi, sehingga diperlukan kesadaran dan rasa tanggung
jawab dari seluruh elemen pengamanan, termasuk Satpam, untuk bersinergi menjaga
stabilitas keamanan di lingkungan masing-masing.
“Satpam harus mampu menjadi teladan dalam disiplin,
kewaspadaan, dan kepedulian terhadap lingkungan. Dengan bekal pelatihan ini,
diharapkan Satpam dapat berperan aktif membantu Polri dalam menjaga keamanan,
khususnya menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru,” ujarnya.
Dengan digelarnya pelatihan Gada Pratama ini, diharapkan
para peserta mampu mengaplikasikan ilmu dan keterampilan yang diperoleh secara
profesional, sehingga keberadaan Satpam benar-benar memberikan kontribusi nyata
dalam menciptakan situasi kamtibmas yang aman, tertib, dan kondusif di wilayah
Kabupaten Majene.