Patroli Perairan, Satuan Polair Polres Majene Imbau Nelayan Tetap Ikuti Prosedur Dalam Berlayar
Polres Majene –Pengecekan Sat Polair Polres Majene rutin dilaksanakan saat pelaksanaan giat patroli perairan, Kelengkapan surat-surat serta alat penunjang keselamatan saat melaut menjadi hal utama yang wajib dimiliki oleh setiap kapal nelayan/penumpang. Rabu (8/3/23)
Dalam kegiatan patrolinya satuan Polair Polres Majene juga melakukan pengecekan terhadap kapal nelayan yang akan menyebrang ke wilayah Kepulauan maupun dalam melakukan aktivitas penangkapan ikan dilaut.
“Elain itu satuan Polair juga melaksanakan imbauan terhadap nelayan yang hendak melaut agar selalu mengikuti prosedur keselamatan dalam berlayar dengan melengkapi semua alat penunjang keselamatan yang ada di dalam kapal,” ujar Iptu Irwan
Selain itu para nelayan juga diingatkan agar dalam melakukan penangkapan ikan agar selalu membawa surat-surat kelengkapan kapal, pelampung serta obat-obatan jika terjadi hal-hal yang tidak diinginkan dan juga untuk tidak mengunakan bom ikan dan semacamnya yang dapat merusak ekosistem biota laut dan lain lain. pungkasnya