
Personel KRYD Polres Majene Gelar Patroli Jalan Kaki, Jaga Kondusifitas Pasca Rekapitulasi Pilkada Serentak
Majene — Dalam upaya menjaga situasi kondusif pasca rekapitulasi suara pada Pilkada Serentak 2024, personel Polres Majene yang terlibat dalam Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) menggelar patroli jalan kaki di beberapa lokasi strategis dan pusat keramaian di dalam kota Majene. Kegiatan ini berlangsung pada Sabtu (14/12/2024).
Patroli yang
dilakukan secara massif ini bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman
kepada masyarakat dalam menjalankan aktivitas sehari-hari. Dengan berjalan
kaki, personel KRYD dapat lebih dekat berinteraksi dengan warga sekaligus
memantau situasi di lapangan secara langsung.
Kasi Humas
Iptu Suyuti menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan langkah preventif untuk
mengantisipasi segala bentuk potensi gangguan keamanan yang mungkin terjadi.
"Kami ingin memastikan bahwa pasca tahapan krusial Pilkada, masyarakat
tetap merasa aman dan dapat beraktivitas tanpa gangguan," ungkapnya.
Patroli
tersebut menyasar lokasi-lokasi strategis seperti pasar sentral dan area pusat
perbelanjaan yang menjadi titik berkumpulnya masyarakat. Tidak hanya berfokus
pada keamanan, personel juga menyampaikan pesan-pesan kamtibmas (keamanan dan
ketertiban masyarakat) kepada warga, seperti pentingnya menjaga persatuan pasca
pemilu.
Patroli
jalan kaki ini akan terus dilakukan hingga situasi benar-benar dinyatakan aman
dan stabil. Polres Majene juga mengimbau masyarakat untuk berpartisipasi aktif
menjaga ketertiban dan melaporkan setiap potensi gangguan kepada pihak
berwajib.