
Personel Polres Majene Gelar Patroli Gereja untuk Menjaga Keamanan Ibadah Umat Kristiani
Majene - Dalam upaya menjaga
keamanan dan kenyamanan umat Kristiani dalam beribadah, personel Polres Majene
menggelar patroli dan pengamanan di beberapa gereja yang terdapat di kota
Majene, minggu (7/7/24), Kegiatan ini dipimpin langsung oleh IPDA Arbianto.
Salah satu gereja yang disambangi
oleh personel Polres Majene adalah Gereja Protestan di Indonesia Bagian Barat
(GPIB) Immanuel Majene. Selain itu, pengamanan juga dilakukan di Rumah Ibadah
Katolik Stasi Santo Paulus Majene.
Langkah ini merupakan bagian dari
komitmen Polres Majene untuk memastikan kegiatan keagamaan dapat berjalan
dengan lancar dan aman.
IPDA Arbianto menyatakan,
"Kami berusaha semaksimal mungkin untuk memberikan rasa aman kepada
masyarakat yang sedang melaksanakan ibadah. Kegiatan patroli ini dilakukan
secara rutin dan terjadwal."
Dalam pelaksanaan patroli
tersebut, personel Polres Majene juga berinteraksi dengan pengurus gereja dan
jemaat untuk mendengarkan langsung aspirasi dan kekhawatiran mereka terkait
keamanan.
Hal ini diharapkan dapat
membangun hubungan yang lebih erat antara polisi dan masyarakat, serta
menciptakan suasana yang kondusif di tengah-tengah masyarakat.
"Kami sangat mengapresiasi
kehadiran dan kepedulian dari Polres Majene. Patroli yang dilakukan oleh
personel kepolisian membuat kami merasa lebih tenang dan aman saat
beribadah," ujar salah seorang jemaat Gereja GPIB Immanuel Majene.
Dengan adanya patroli dan
pengamanan yang intensif dari Polres Majene, diharapkan dapat mencegah hal-hal
yang tidak diinginkan dan memberikan rasa aman kepada seluruh umat Kristiani di
Majene.
Kegiatan ini juga merupakan wujud
nyata dari semangat kebersamaan dan toleransi antarumat beragama di wilayah
tersebut.