Polres Majene Gelar Peringatan Isra Miraj Nabi Muhammad SAW 1444 H
Polres Majene – Isra Miraj adalah sebuah perjalanan yang dihadiahkan Allah SWT kepada Nabi Muhammad SAW. Dalam perjalanan Isra dari Masjid Al-Haram ke Masjid Al-Aqsa lalu Miraj ke Sidratul Muntaha Nabi diberikan perintah untuk pertama kalinya menjalankan salat lima waktu.
Kagiatan tersebut mengusung tema “Semangat Isra Miraj menguatkan Keimanan, Ketaqwaan dan Soliditas guna mewujudkan Polri Presisi”.
Lantunan ayat suci alquran yang dibawakan salah satu Qari terbaik menjadi pembuka acara tersebut yang dilanjutkan dengan hikmah Isra Miraj yang dibawakan oleh Ustadz. Dr. H. Husain Alfulmasi, S.Ag, MA.
Dalam Hikmah Isra Miraj ustadz Husain menuturkan bahwa Isra Miraj ini menjadi perjalanan spiritual Rasulullah SAW dari Masjidil Haram menuju Masjidil Aqsha. Kemudian, Rasulullah SAW naik ke surga untuk memperoleh perintah salat lima waktu oleh Allah SWT. Oleh karenanya, Isra Miraj menjadi satu di antara peristiwa yang dimuliakan dan termasuk dalam salah satu hari besar keagamaan Islam untuk memperingati perjalanan malam yang dilakukan oleh Rasulullah SAW.
Shalat adalah Miraj nya orang mukmin. Maka punya masalah apapun, kita harus tetap istikomah shalat karena dengan shalat, kita akan mudah ditolong oleh Allah SWT. Tuturnya
Kapolres Majene AKBP Toni Sugadri yang hadir pada kegiatan tersebut mengatakan bahwa peringatan ini dapat menjadi sarana introspeksi diri bagi setiap personel.
“Semoga dengan adanya peringatan Isra Miraj ini ada hikmah yang dapat kita petik, dapat kita aplikasikan dalam bertugas terutama saat melayani masyarakat supaya apa yang kita lakukan dapat menjadi berkah kebaikan untuk pribadi maupun orang sekitar” Tutur Kapolres.