Polri Hadir untuk Masyarakat, Personel Polsek Malunda Polres Majene Lakukan Pengawalan Jenazah
Polres Majene - Sebagai wujud pelayanan prima dan kepedulian Polri terhadap masyarakat, personel Polsek Malunda Polres Majene melaksanakan pengawalan prosesi jenazah menuju Tempat Pemakaman Umum (TPU) di Kelurahan Malunda, Kecamatan Malunda, Kabupaten Majene, Sabtu (10/1/26).
Pengawalan tersebut dilakukan sejak
jenazah diberangkatkan dari rumah duka hingga tiba di lokasi pemakaman.
Personel Polsek Malunda turut mengatur arus lalu lintas di sepanjang rute yang
dilalui rombongan, guna memastikan prosesi berjalan dengan tertib, aman, dan
lancar serta tidak mengganggu aktivitas pengguna jalan lainnya.
Kapolsek
Malunda IPTU Antonius B menyampaikan
bahwa pengawalan jenazah merupakan bagian dari tugas kemanusiaan Polri dalam
memberikan pelayanan kepada masyarakat tanpa memandang waktu dan situasi.
Kehadiran anggota kepolisian di
tengah masyarakat diharapkan dapat memberikan rasa aman dan nyaman, khususnya
bagi keluarga yang sedang berduka.
Selain
pengamanan lalu lintas, personel Polsek Malunda juga membantu warga mengatur
barisan iring-iringan agar prosesi pemakaman berlangsung dengan khidmat dan
penuh rasa hormat. Langkah ini mendapat apresiasi dari pihak keluarga serta
masyarakat sekitar yang merasa terbantu dengan kehadiran aparat kepolisian.
Melalui kegiatan ini, Polsek Malunda
menegaskan komitmennya untuk selalu hadir dalam setiap aspek kehidupan
masyarakat, baik dalam situasi suka maupun duka, sebagai bentuk pengabdian dan
pelayanan Polri kepada masyarakat Kabupaten Majene.