post-image

Semarakkan Hari Bhayangkara Ke-78, Polres Majene Gelar Turnamen Domino Internal

Majene - Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-78, Polres Majene menggelar turnamen domino yang diikuti oleh para pejabat utama beserta personel Polres Majene. Turnamen ini dilaksanakan di Aula Wira Pratama Polres Majene pada Jumat malam, (21/6/24).

 

Terlihat antusiasme tinggi dari personel Polres Majene yang turut serta memeriahkan turnamen tersebut. Kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang kompetisi, tetapi juga sebagai upaya mempererat hubungan antar personel dalam suasana yang penuh kebersamaan dan kekeluargaan.

 

Kapolres Majene, AKBP Toni Sugadri, menyampaikan bahwa tujuan dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan soliditas antar personel Polres Majene sekaligus menyambut Hari Bhayangkara ke-78.

 

"Lomba domino ini merupakan salah satu cabang yang diperlombakan dari beberapa lomba yang telah digelar Polres Majene dengan tujuan untuk memeriahkan dan menyambut hari lahirnya pasukan Bhayangkara," tuturnya.

 

Selain turnamen domino, Polres Majene juga telah mengadakan berbagai kegiatan lainnya dalam rangka menyemarakkan Hari Bhayangkara. Beberapa di antaranya adalah kegiatan bakti sosial, donor darah, dan bantuan sosial. Semua kegiatan ini dirancang untuk memberikan manfaat langsung kepada masyarakat serta menunjukkan kepedulian dan kehadiran Polri di tengah-tengah masyarakat.

 

"Kami harapkan seluruh kegiatan yang digelar dalam menyambut hari besar ini berjalan lancar hingga puncaknya pada tanggal 1 Juli mendatang," tutup Kapolres AKBP Toni Sugadri.

 

Dengan berbagai kegiatan yang telah diselenggarakan, Polres Majene berupaya menjadikan Hari Bhayangkara ke-78 sebagai momentum untuk memperkuat sinergi dan solidaritas, baik di internal Polres Majene maupun dengan masyarakat luas.