post-image

Sukseskan Ketahanan Pangan Nasional, Bhabinkamtibmas Polres Majene Lakukan Pendampingan Petani Bawang di Desa Pamboborang

Polres Majene – Dalam upaya meningkatkan hasil pertanian guna mensukseskan ketahanan pangan nasional, Bhabinkamtibmas Polres Majene untuk Desa Pamboborang, Brigpol Muh. Tasmin, turut serta mendampingi para petani dalam perawatan tanaman bawang di Desa Pamboborang, Kecamatan Banggae, Kabupaten Majene. Kamis (13/2/25).

 

Kegiatan pendampingan ini merupakan bagian dari program kepolisian dalam mendukung sektor pertanian agar tetap produktif dan berkelanjutan. Brigpol Muh. Tasmin secara aktif memberikan motivasi kepada para petani serta ikut terlibat dalam berbagai aktivitas pertanian, termasuk pemeliharaan dan perawatan tanaman bawang.

 

Menurut Brigpol Muh. Tasmin, kehadiran polisi dalam kegiatan pertanian bertujuan untuk memberikan rasa aman dan meningkatkan semangat para petani dalam mengelola lahannya.

 

“Kami ingin memastikan para petani mendapatkan pendampingan yang cukup serta merasa didukung dalam usaha mereka meningkatkan hasil panen. Dengan hasil pertanian yang meningkat, diharapkan ketahanan pangan nasional juga semakin kuat,” ujarnya.

 

Para petani di Desa Pamboborang menyambut baik kegiatan pendampingan ini. Mereka merasa terbantu dengan kehadiran Bhabinkamtibmas yang tidak hanya memberikan motivasi tetapi juga turut serta dalam praktik pertanian.

 

Salah satu petani setempat, Hasanuddin, mengungkapkan bahwa dukungan dari pihak kepolisian memberikan semangat lebih dalam mengelola lahan pertanian mereka. “Kami sangat berterima kasih atas perhatian dari Pak Polisi. Kehadirannya memberikan kami dorongan moral untuk terus bekerja keras meningkatkan produksi pertanian,” katanya

 

Selain mendampingi petani, Brigpol Muh. Tasmin juga mengedukasi mereka mengenai strategi pertanian berkelanjutan, penggunaan pupuk yang tepat, serta cara mengantisipasi hama yang dapat mengganggu hasil panen. Langkah ini diharapkan dapat membantu petani meningkatkan kualitas dan kuantitas hasil pertanian mereka.

 

Program pendampingan ini sejalan dengan instruksi pemerintah dalam memperkuat ketahanan pangan nasional. Dengan adanya sinergi antara petani dan aparat kepolisian, diharapkan produksi pertanian di wilayah Majene, khususnya di Desa Pamboborang, dapat semakin meningkat dan berkontribusi pada kebutuhan pangan di daerah tersebut.